Selasa, 25 Januari 2011

Love Can't Damage Brotherhood Part2 (FT Island)

Keesokan harinya, di sekolah, karena guru juga belum datang, Hongki menyempatkan diri untuk tidur, Karena tadi malam ia tidak bisa tidur akibat memikirkan kakaknya. Tiba tiba seorang perempuan mendatangi meja Hongki dan meletakkan surat di meja Hongki tanpa membangunkannya. Gadis itu adalah Park Eun Shu. Eun Shu memang sudah menyukai Hongki dari awal masuk SMU. Tapi dia tidak berani menyatakan perasaannya. Lalu gurupun datang. Karena menyadari bahwa Hongki tidur, ia melempar penghapus papan tulis ke arah Hongki dan tepat mengenai kepala Hongki.
       "AKH!!"
       "jangan tidur di kelas!!"
       "maaf~~" gurupun memulai pelajaran. Hongki melihat surat Eun Shu, dan membacanya. Hongki tersenyum. iapun membalas surat Eun Shu dan melemparnya ke Eun Shu. Isinya,
       "boleh kalau kau mau mengajakku jalan.. tapi dengan satu syarat. kakakku dan temannya juga harus ikut.. kalau tidak, ya sudah.. aku tidak mau.." Eun Shu kaget membacanya. Iapun buru buru membalas lagi. Lalu melemparnya lagi ke Hongki.
       "AH! baiklah.. kakakmu dan temannya boleh ikut kok.. tapi kau jadi ya?? aku mohon.." Hongki kembali tersenyum membacanya.Eun Shu menengok dengan tangan tanda permohonan. Hongki tertawa kecil dan menunjukkan tanda jempol sambil megedipkan sebelah mata. Wajah Eun Shu memereh malu. Eun Shu langsung memalingkan wajahnya. Sedangkan di tempat pengangkutan barang, tepatnya tempat kerja Won Bin. Teman Won Bin bertanya dengan ramah.
       "hei Won Bin, ada apa dengan kepalamu? kenapa diperban??"
       "oh, ini? hanya sedikit benturan kok.."
       "benarkah? sepertinya sakit sekali.. sini, biar kubantu pekerjaanmu.."
       "ah, tidak perlu.. akukan tidak mengangkat barang dengan kepala. tapi pakai tangan.. hehe.."
       "ya sudahlah.." Won Bin kembali bekerja. Dua jam kemudian, saat Won Bin sedang beristirahat, Hongki  bersama Min Ah dan Eun Shu.
       "KAKAK!!" Hongki berlari mendekati Won Bin.
       "Hongki?? kenapa kau ada di sini?? kau tidak kabur dari pelajaran kan?" Tanya Won Bin heren.
       "tentu saja tidak!! jahat sekali kau berpikir begitu padaku.. ada rapat guru.. jadi sekolah di pulangkan lebih cepat"
       "oh.. lalu siapa gadis itu?? pacarmu ya?"
       "a..apa? bukan!! enak saja asal bicara.." kata Hongki mengelak.
       "lalu dia siapa?" tanya Won Bin penasaran.
       "di, dia.." Eun Shu langsung memperkenalkan diri.
       "a, aku Eun Shu.. teman sekelas Hongki. salam kenal kak.."
       "eh, iya.. aku Won Bin, kakak Hongki. Salam kenal juga..Eh, Min Ah, kenapa kau disini juga??"
       "aku diseret Hongki kesini.. padahal aku masih ada urusan.." jawab Min Ah.
       "Hei Hongki!! sebetulnya ada apa ini??" Won Bin menengok ke arah Hongki. Tapi ternyata, Hongki sedang berbicara pada atasan Won Bin. Tak lam, Hongki kembali.
       "Ayo!"
       "Mau kemana?" Tanya Won Bin dan Min Ah.
       "Kita ke taman hiburan! selagi tiketnya sedang ada potongan harga. Kan, mana kunci mobilmu? sini, biar aku yang menyetir.." Hongki meraba raba dan merogoh kanton Won Bin.
       "hei! tapi pekerjaanku belum selesai!!"
       "dapat!! tenang saja kak.. tadi aku bilang pada atasan kakak, kalau kakak baru  keluar dari rumah sakit. Lalu aku minta kakak dipulangkan cepat.. dan atasanmu setuju. nah, sekarang ayo kita berangkat"


capek.. besok lagi..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar